Tetangga RI Diguncang Baku Tembak, 2 Polisi Tewas

Tetangga RI Diguncang Baku Tembak, 2 Polisi Tewas

wargasipil.com – Enam orang, termasuk dua petugas polisi, tewas dalam baku tembak di sebuah properti terpencil di negara bagian Queensland, Australia, Senin, (12/12/2022).

Hal ini terjadi setelah polisi mengunjungi sebuah rumah di sana untuk menyelidiki laporan orang hilang.

Laporan Reuters mengatakan kejadian dimulai saat empat petugas tiba di lokasi sekitar pukul 16.30 di Wieambilla, sekitar 300 km (186 mil) barat laut Ibu Kota Queensland, Brisbane. Saat ketibaan petugas, dua orang bersenjata melepaskan tembakan dan baku tembak terjadi.

“Kemudian ada pengepungan di rumah tersebut. 16 petugas spesialis menanggapi dan, dalam baku tembak sekitar pukul 22:30, membunuh seorang pria berusia 46 tahun dari Kewarra dan seorang pria berusia 47 tahun beserta seorang wanita berusia 45 tahun, keduanya dari Wieambilla,” kata laporan polisi.

Polisi menjabarkan juga polisi yang terbunuh adalah Matthew Arnold berusia 26 tahun dan Rachel McCrow yang berusia 29 tahun. Tembakan itu juga menewaskan seorang tetangga berusia 58 tahun.

Atas kejadian ini, Perdana Menteri (PM) Australia Anthony Albanese mengatakan bahwa negaranya telah menghadapi hari yang mengerikan dan memilukan dari insiden itu.

Kejahatan senjata relatif jarang terjadi di Australia. Canberra menerapkan beberapa undang-undang senjata terberat di dunia setelah seorang pria bersenjata membunuh 35 orang pada April 1996 di Port Arthur di negara bagian Tasmania.