Terkuak! Ini Alasan Harga Beras Naik Menurut Pedagang

Terkuak! Ini Alasan Harga Beras Naik Menurut Pedagang

wargasipil.com – Akhir-akhir ini pedagang dan konsumen mulai khawatir akan kenaikan harga beras. Kenaikan harga beras diperkirakan akan terjadi hingga awal 2023.

Ketua Perkumpulan Penggilingan Padi dan Pengusaha Beras Sutarto Alimoeso mengungkapkan, alasan dari kenaikan harga beras yang terjadi di pasar saat ini karena stok menipis. Dia menyebut, panen pada musim kemarau yang lalu produksinya hanya mencapai 40%.

“Berdasarkan laporan dan diskusi bersama teman-teman (Petani), memang kalau kita lihat dari perkembangan selama ini mengenai perberasan, ada yang namanya musiman, musim tanam pertama ada pada musim hujan, lalu musim kemarau pada April-Oktober. Produksinya hanya 40%,” tuturnya saat dihubungi detikcom, Selasa (11/10/2022).

Sutarto menambahkan, saat ini petani baru mulai memasuki masa tanam. Panen akan berlangsung pada Februari hingga Maret dengan total produksi mencapai 70%.

“Maret sampe Agustus harganya stabil,” tutur Sutarto.

Diketahui, berdasarkan informasi dari Litbang Pertanian, panen padi sangat dipengaruhi oleh ketersediaan air. Sehingga bila saat musim kemarau panen padi cenderung tidak semaksimal pada musim hujan.

Seperti diberitakan sebelumnya, pedagang pasar waswas soal kenaikan harga beras. Meski di beberapa tempat masih normal, kenaikan harga beras diperkirakan terjadi sampai tahun baru 2023.

“Biasanya naiknya kalau sekarang ini bulan ke 10, paling naiknya bulan 12 sampai tahun baru. Kalau bulan 10 ini kan baru masa tanam biasanya petani. Nah nunggu tuh tiga bulan kan stok pasti menipis itu naik biasanya nunggu panen kan,” jelas pedagang beras, Kosim di Pasar Jombang, Tangerang Selatan, Selasa (11/10/2022).

Kosim mengatakan jika harga beras naik hingga awal 2023, namun diperkirakan turun lagi pada Maret 2023. Menurutnya kenaikan harga beras biasanya sampai Rp 1.000 per kilogram (kg).

”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website detik.com. Situs https://wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”