Disinformasi! Golkar resmi bergabung ke Koalisi Perubahan pada Juli 2023

Warga SipilJakarta (ANTARA/JACX) – Koalisi Perubahan yang terdiri dari NasDem, Demokrat dan PKS telah menandatangani piagam berisi dukungan terhadap Anies Baswedan pada Maret 2023.

Sebuah unggahan menarasikan bahwa Golkar telah resmi mendeklarasikan bergabung ke Koalisi Perubahan bersama NasDem, Demokrat dan PKS pada Juli 2023.

Thumbnail dalam video tersebut memperlihatkan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartanto sedang menandatangi sebuah dokumen didampingi Surya Paloh dan elit partai.

Berikut narasi dalam unggahan tersebut:

“Selamat buat Anies !! ketum Golkar tandatangani surat kesepakatan dengan Nasdem,pks & Demokrat….”

Namun, benarkah PartaiGolkar resmi bergabung ke Koalisi Perubahan pada Juli 2023?

Penjelasan:

Berdasarkan penelusuran, foto pada thumbnail video tersebut merupakan editan. Foto Surya Paloh memeluk AniesBaswedan merupakaan saat setelah NasDem mendeklarasikan Anies sebagai calon presiden di Pilpres 2024, Oktober 2022 lalu.

Narator juga membacakan artikel dari Merdeka.com yang berjudul “ ”. Dalam artikel yang diunggah pada Maret 2023 menarasikanAirlangga hadir dalam acara buka puasa bersama elite Koalisi Perubahan di NasDem Tower 25 Maret lalu.

Dalam acara tersebut juga hadir, Senior Golkar Jusuf Kalla, Ketum NasDem Surya Paloh, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan bakal capres, Anies Baswedan.

Pada Rabu (2/8) lalu,Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menegaskan bahwa partainya tidak akan mendukung bakal calon presiden Anies Baswedan pada Pemilihan Umum Presiden 2024, dilansir dari .

Dengan demikian, klaimGolkar resmi bergabung ke Koalisi Perubahan pada Juli 2023 merupakan keliru.

Klaim:Golkar resmi bergabung ke Koalisi Perubahan pada Juli 2023

Rating:Disinformasi

Cek fakta:

Cek fakta:

Baca juga: