wargasipil.com – Kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) terus mengalami lonjakan yang signifikan. Setelah sempat anjlok akibat pembatasan aktifitas yang diberlakukan ketat karena pandemi Covid-19.
Namun, capaian itu dilaporkan masih belum menyamai level tahun 2019 lalu.Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Margo Yuwono menjelaskan, kunjungan wisatawan mancanegara yang masuk ke Indonesia mencapai 510,25 ribu kunjungan pada Agustus 2022, atau naik 28.727,46% dibandingkan dengan kondisi Agustus 2021.
Sedangkan jika dibandingkan secara bulanan, kunjungan wisman pada Agustus 2022 naik 6,98% dibandingkan bulan sebelumnya.“Kunjungan wisman ini mencapai 1.730.426 kunjungan selama Januari-Agustus 2022, ini naik 2.028% dibandingkan tahun lalu saat pandemi yang hanya 81.292 kunjungan,” katanya dalam konferensi pers, Senin (3/10/2022).Meski naik torehan ini masih jauh untuk menyamai level tahun 2019 lalu atau sebelum pandemi. Di mana tingkat kunjungan wisman pada periode Januari – Agustus 2019 yang mencapai 8.564.080 kunjungan.
“Kalau dibandingkan tahun lalu ada peningkatan tapi kalau dibandingkan tahun 2019 ini belum kembali,” katanya.Margo menambahkan, sektor pariwisata penting untuk memberikan efek domino, sehingga penanganan kesehatan menjadi bagian penting. Supaya jumlah kunjungan wisman bisa kembali seperti 2019 dan mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia.Berikut 5 negara awal wisman yang paling banyak masuk RI di Agustus 2022:– Australia 16,5% atau 84 ribu– Singapura 12,3% atau 62,5 ribu– Malaysia 9,2% atau 46 ribu– India 6% atau 30,5 ribu– Prancis 5,2% atau 26,7 ribu.
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website cnbcindonesia.com. Situs https://wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs https://wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”