Siapkan Fitur Baru, Pesan Terkirim di WhatsApp Bakal Bisa Diedit Lagi

Siapkan Fitur Baru, Pesan Terkirim di WhatsApp Bakal Bisa Diedit Lagi

WargaSipil.com – Terkadang pengucapan kalimat di pesan teks tak selugas saat disampaikan secara langsung atau melalui panggilan suara. Hal ini kerap membuat lawan bicara bisa salah paham dan gagal mengartikulasikan maksud yang ingin disampaikan.

Oleh karena itu, di beberapa platform media sosial dan perpesanan instan, ada yang memiliki fitur sunting atau edit pesan. Hal ini bertujuan untuk melakukan perbaikan pada kalimat yang mungkin salah atau berpotensi tidak dimengerti lawan bicara.

Sayangnya, fitur tersebut saat ini tidak ada di WhatsApp. Telegram sudah punya, dan tampaknya, WhatsApp akan segera menyusul dengan merilis fitur serupa.

Melalui beta WhatsApp, telah ditemukan di versi 2.22.2012 bahwa perusahaan telah bekerja pada kemampuan untuk memodifikasi pesan dalam versi stabil masa depan yang akan tersedia untuk semua orang. Dan ya, seperti biasa fitur ini ditemukan oleh WaBetaInfo.

Aplikasi tersebut akan memperingatkan pengguna bahwa mereka tidak memiliki versi yang benar dan bahwa mereka akan menggunakan versi usang yang mencegah mereka melihat versi pesan yang dimodifikasi.

Kemudian, fitur “edit text message” ini nanti akan memiliki tombol edit chat yang bisa ditemukan dengan cara menekan gelembung chat (bubble chat) yang ingin diedit.

Setelah itu, untuk menggunakannya, pengguna tinggal mengklik ikon tiga di bagian kanan atas, pengguna akan menemukan opsi “edit”, “info”, dan “copy” chat. Pilih opsi “edit” untuk mengedit pesan.

Pesan yang ingin diedit akan secara otomatis muncul di kolom chat. Nah, di kolom itulah pengguna dapat mengubah pesan yang sudah dikirim sebelumnya. Misalnya, memperbaiki kesalahan ketik (saltik), menambah kata, mengganti/menambah emoji baru.

Namun, apabila pengguna tidak memiliki WhatsApp versi terbaru, pesan yang sudah diedit itu tidak dapat langsung terlihat.

Selain itu, menurut WABetaInfo, WhatsApp juga sedang mempersiapkan fitur baru lainnya di WhatsApp versi beta terbaru. Fitur tersebut tentang potensi untuk membuat avatar unik, seperti yang sekarang tersedia di Instagram.

Hanya saja, Meta bertujuan untuk mengambil langkah lebih jauh dengan WhatsApp. Dengan fitur baru ini, WhatsApp akan memungkinkan pengguna menggunakan avatar unik mereka untuk membuat paket stiker, berfungsi sebagai gambar profil. Atau bahkan bertindak sebagai skin atau aksesori saat panggilan video.

—————————————————-
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website www.jawapos.com. Situs Wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs Wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”