BeyonCa debut global dengan Perkenalkan EV Gran Turismo Opus 1

WargaSipil.com-Pembuat kendaraan listrik (EV) BeyonCa mengumumkan debut globalnya dengan memperkenalkan konsep tampilan mobil premium BeyonCa Gran Turismo (GT) Opus 1.

’’BeyonCa GT Opus 1 benar-benar menandakan apa yang BeyonCa upayakan, kami mulai mendefinisikan segmen super-premium smart EV. Hasilnya adalah kombinasi sempurna antara desain, keahlian, kenyamanan, sporty, dan pengalaman yang luar biasa,” kata Pendiri dan Kepala BenyonCa Weiming Soh melalui keterangan pers yang diterima di Jakarta, Senin (31/10).

Soh mengatakan, BeyonCa akan menawarkan produk yang bermakna dengan pengalaman super-premium terintegrasi di mana pengguna akan menikmati layanan yang nyata baik saat di dalam mobil, di sekitar mobil, maupun di luar mobil. Menurut perusahaan, BeyonCa GT Opus 1 dirancang oleh tim dengan pengalaman puluhan tahun dalam menciptakan mobil super premium dan mewah.

“Kami memiliki visi tentang ‘new premium’ dalam desain otomotif. Ini berarti kehadiran, kualitas, dan gaya yang luar biasa, sekaligus memiliki karakter yang unik. Memastikan Opus 1 menampilkan kualitas ini berarti kami ingin mengerjakannya dengan detail,” kata Chief Design Officer BeyonCa Dirk van Braeckel.

Selain desain yang ekspresif, CTO BeyonCa Hans-Joachim Rothenpieler menambahkan bahwa setiap merek mobil super premium membutuhkan pengalaman berkendara yang superior. Oleh sebab itu, menurut dia, standar kualitas BeyonCa didasarkan pada standar pabrikan premium Eropa.

Plat yang digunakan pada semua bagian bodi eksterior memiliki toleransi kurang lebih sebesar 0,3 mm. Sementara pada bagian interior, GT Opus 1 menonjolkan desain premium dengan material kayu, kulit, dan logam.

Perusahaan mengatakan desain premium tersebut akan terintegrasi dengan perangkat lunak dan perangkat keras yang canggih yang dapat memberikan pengalaman mengemudi terbaik.

Menurut perusahaan, GT Opus 1 didukung oleh smart cockpit berbasis AI yang dapat memantau status kesehatan pengguna secara real time dan menyediakan layanan yang dapat terhubung dengan “dokter cloud” yang akan muncul secara virtual di layar. Dengan begitu, pengemudi diharapkan dapat terlindung dari kejadian yang tidak diinginkan akibat masalah kondisi kesehatan yang terdeteksi.

Untuk mendukung fitur tersebut, BeyonCa bekerja sama dengan dokter spesialis kardiovaskular yang kini menjadi Chief Health Officer di perusahaan, yaitu dr. Tim Guo. Menurut perusahaan, Guo akan mengawasi tim “dokter cloud” dan mempelajari kasus penggunaan medis untuk memberi manfaat bagi pengguna mobil di masa mendatang.

BeyonCa mengatakan pihaknya berkomitmen untuk menjadi perusahaan global yang mengedepankan optimalisasi sumber daya global dari tenaga kerja R&D dan kekuatan desain ke rantai pasokan EV dan jaringan infrastruktur pengisian daya.

Sebagai informasi, perusahaan saat ini memiliki kantor global di lima kota di tiga negara termasuk tiga kantor penelitian dan pengembangan (R&D) di China, satu pusat desain di Munich, dan satu kantor Singapura yang akan menjadi hub R&D.

BeyonCa mengatakan pihaknya berencana untuk meluncurkan model mobil produksi massal pertamanya pada 2024, di mana permintaan premium smart EV diproyeksikan mulai meningkat pesat baik di Asia maupun secara global. (*)

—————————————————-
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website www.jawapos.com. Situs Wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs Wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”