Gabung Komunitas Motor, Desy Thata Bilang Tidak Negatif

WargaSipil.com–Penyanyi dangdut Desy Thata ternyata memiliki hobi mengendarai motor. Dia pun menjadi anggota salah satu komunitas motor untuk memudahkan penyaluran hobi tersebut.

Pemilik 1 juta pengikut di Instagram itu kini memiliki penilaian tersendiri pada komunitas motor setelah ikut terlibat secara langsung di dalamnya. Menurut Desy Thata, para anggota komunitas motor memiliki kebiasaan positif, jauh dari imej negatif seperti tukang mabuk, tukang berantem, atau pengguna obat-obatan terlarang.

”Anggota komunitas kompak, solid, tidak ada keributan. Kelihatan semuanya itu saudara,” ujar Desy Thata dalam keterangannya, Kamis (22/9).

Belum lama ini, Desy Thata dan grup musik dangdut New Monata ikut serta memeriahkan acara King Fest di Pantai Festival, Ancol Jakarta Utara. Acara tersebut dihadiri sekitar 4.500 orang dari komunitas motor.

Dalam kesempatan tersebut, Desy Thata membawakan sejumlah lagu menghibur para anggota komunitas motor dari berbagai daerah.

”Kalau aku lihat gak ada sih hal negatif dari mereka. Semuanya damai dan nggak ada yang kayak minum minuman keras dan berkelahi, gak ada. Itu mengubah stigma pandangan orang pada umumnya mengenai komunitas motor,” tutur Desy Thata yang kini sibuk menyiapkan karya terbaru.

Bukan hal negatif, Desy Thata justru menyaksikan sendiri hal-hal positif dari para anggota komunitas motor. Salah satunya, mereka kerap melakukan donor darah untuk kemudian disumbangkan ke Palang Merah Indonesia (PMI). Aksi donor darah itu juga sempat dilakukan dalam acara di Ancol beberapa hari lalu.

Sayyid Kamil Sunan dari King Festival membenarkan ikhwal kebiasaan para anggota komunitas motor melakukan donor darah. Aksi donor darah justru memberikan sejumlah manfaat bagi para anggota untuk senantiasa melakukan hal-hal positif.

”Kami peduli sama donor darah karena gunanya bukan cuma darahnya bermanfaat dipakai orang lain, tapi juga darahnya jadi lebih bersih dan ketahuan punya penyakit riwayat apa,” kata dia.

—————————————————-
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website www.jawapos.com. Situs Wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs Wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”