Film Miracle In Cell No 7 Adakan Nobar Gratis Bersama Anak Yatim

Film Miracle In Cell No 7 Adakan Nobar Gratis Bersama Anak Yatim

WargaSipil.com – Miracle In Cell No 7 termasuk berjaya sejak tayang perdana di seluruh bioskop tanah air pada 8 September 2022. Sebagai ungkapan kebahagiaan dan rasa syukur atas capaian 3,5 juta penonton, film garapan sutradara Hanung Bramantyo itu mengundang yayasan-yayasan anak yatim di seluruh Indonesia untuk mengajukan diri menggelar acara nonton bareng film ini secara gratis.

Caranya cukup mudah dengan menyebutkan nama yayasan dan kota asal pada akun media sosial rumah produksi Falcon Pictures. Jika yayasan yang mendaftar banyak, maka akan dipilih untuk diadakan nonton bareng bersama anak-anak yatim yang ada di bawah naungan yayasan tersebut.

Vino G Bastian, pemeran Dodo di film Miracle In Cell No 7 menyambut gembira ide menggelar nobar bersama anak-anak yatim. Karena tentu sulit bagi mereka jika harus membeli tiket ke bioskop untuk sekedar menonton film. Pencapaian 3,5 juta penonton dinilainya sangat tepat untuk berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim.

“Senang ya bisa berbagi dengan teman-teman yatim yang ada di seluruh Indonesia. Mudah- mudahan bisa menjadi berkah untuk kita semua,” kata Vino G Bastian dalam keterangannya.

Hal senada juga diungkapkan pemeran tokoh Japra di film Miracle In Cell No 7,Indro Warkop. Dia pun berharap anak-anak yatim dapat terhibur dengan film ini dan bisa mengambil hal-hal positif dari film yang ditonton.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Falcon Pictures yang sudah memberikan teman-teman yatim untuk kesempatan menonton film Miracle In Cell No 7 secara gratis,” tuturnya.

Film Miracle In Cell No 7 menceritakan tentang Dodo Rozak (Vino G. Bastian) yang ingin menjadi ayah yang baik bagi anaknya, Kartika (diperankan Graciella Abigail/Mawar de Jongh) di tengah keterbatasan kecerdasan dialaminya.

Awalnya mereka hidup bahagia dan kerap bermain bersama dengan sejumlah kelucuan yang tercipta dari kebersamaan mereka. Kartika bangga kepada ayahnya yang sehari-hari berjualan balon. Namun kebahagiaan mereka tiba-tiba terenggut setelah keduanya dipisahkan akibat proses hukum yang tidak adil.

Dodo ditangkap atas tuduhan memperkosa dan membunuh gadis kecil bernama Melati (Makayla Rose). Dodo dimasukkan ke dalam penjara bersama sejumlah narapidana beringas yaitu Japra (Indro Warkop), Jaki (Tora Sudiro), Yunus (Rigen Rakelna), Atmo (Indra Jegel), dan Asrul (Bryan Domani).

—————————————————-
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website www.jawapos.com. Situs Wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs Wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”