Piala Dunia Amputasi, Timnas Indonesia Ingin Lawan Negara Kuat

Piala Dunia Amputasi, Timnas Indonesia Ingin Lawan Negara Kuat

Piala Dunia Amputasi, Timnas Indonesia Ingin Lawan Negara Kuat - GenPI.co
Timnas Indonesia latihan untuk mempersiapkan Piala Dunia Amputasi di Turki. Foto: M Gazza Roosaryatama/GenPI.co

GenPI.co – Pelatih Timnas Sepak Bola Amputasi Indonesia Bayu Guntoro berharap anak asuhnya bisa mendapatkan lawan tanding uji coba yang levelnya jauh di atas mereka.

Sebagaimana diketahui, Timnas Amputasi Indonesia akan mengikuti Piala Dunia Amputasi 2022 yang aka berlangsung di Turki, 1-9 Oktober 2022.

Jelang ajang tersebut, Bayu ingin anak didiknya bisa merasakan uji coba melawan negara yang bisa dibilang kuat.

BACA JUGA:  Jelang Piala Dunia, Pelatih Timnas Indonesia Tanpa Tekanan

“Kemarin sempat merencanakan Jepang dan Palestina,” ungkap Bayu saat ditemui seusai sesi latihan di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (3/8).

Meskipun demikian, dia mengatakan ingin melawan negara yang lebih kuat lagi dari kedua tim tersebut.

BACA JUGA:  Indonesia Jadi Kuda Hitam di Piala Dunia Amputasi 2022

“Mungkin Polandia saya pikir tidak ada salahnya,” tambahnya.

Namun, bukan tim atau negara luar yang nantinya akan jadi lawan uji coba, Bayu mengungkapkan dalam waktu dekat akan bertanding dengan sebuah tim lokal yang tidak disebutkan namanya.

BACA JUGA:  Jelang Piala Dunia Amputasi, Timnas Indonesia Berharap Pengalaman

“Kami mencoba mencari solusi untuk bisa uji coba internasional. Mudah-mudahan diberikan jalan dan kelancaran untuk bisa melakukan itu guna mengetahui alat ukur kami sejauh apa,” jelasnya.

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *