Mitsubishi tambah investasi Rp 10 T Buat Mobil Listrik Indonesia

Mitsubishi tambah investasi Rp 10 T Buat Mobil Listrik Indonesia

GenPI.co – Mitsubishi Motors Corporation siap menambah investasi sebesar Rp10 triliun di Indonesia dan segera meluncurkan kendaraan listrik baru Mini Cab MiEV.

Komitmen investasi tersebut merupakan hasil kunjungan kerja Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dengan CEO MMC Takao Kato, di Tokyo Jepang.

“Mitsubishi Motors Corporationakan menginvestasikan sekitar Rp10 triliun mulai 2022 hingga 2025,” ujar Menko Airlangga Hartarto dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Selasa (26/7).

BACA JUGA:  Redmi 10A, Ponsel Rasa Sultan, Harga Murah Habis

Dalam pertemuan itu, CEO Mitsubishi Motors Corporation Takao meminta Pemerintah Indonesia memberikan insentif terkait ekspor produk mereka.

“Karena ada besaran perbedaan pajak daerah, maka terkesan pajak di Indonesia lebih tinggi. Ini yang sedang kita kaji di pemerintah pusat,” ucap Menko Airlangga.

BACA JUGA:  Menko Airlangga Harap Jepang Menurunkan Tarif Tuna Indonesia

Indonesia merupakan pangsa pasar besar bagi Mitsubishi, bahkan dibandingkan dengan pasar Jepang sendiri, penjualan Mitsubishi di tanah air lebih besar.

Setelah 2023, Mitsubishi akan fokus memproduksi mobil jenis xEV yang terdiri dari model Xpander dan Pajero Sport.

BACA JUGA:  Mahkamah Agung Menangkan Anak Kandung Dapatkan Hak Waris

Selain itu Mitsubishi akan memproduksi dua model mobil listrik mulai 2024. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *