Komnas HAM Uji Balistik Besok, Janji Bongkar Kasus Brigadir J?

Komnas HAM Uji Balistik Besok, Janji Bongkar Kasus Brigadir J?

Komnas HAM Uji Balistik Besok, Janji Bongkar Kasus Brigadir J? - GenPI.co
Komnas HAM Uji Balistik Besok, Janji Bongkar Kasus Brigadir J? – Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Beka Ulung Hapsara. Foto: Panji/GenPI.co

GenPI.co – Komisioner Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Beka Ulung Hapsara mengatakan pihaknya akan melakukan uji balistik pada Rabu (2/8) esok.

Dalam pemeriksaan esok hari, Komnas HAM telah mengagendakan untuk memintai keterangan terkait balistik dalam kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J.

“Rabu besok, kami mengagendakan akan meminta keterangan terkait peluru dan penggunaan senjata. Seputaran itu,” ujar Beka di kantor Komnas HAM, Senin (1/8).

BACA JUGA:  Uji Balistik Labfor, Timsus Polri Datangi Rumah Dinas Ferdy Sambo

Selain itu, dirinya juga mengatakan pihaknya akan mengadakan agenda rapat internal di Komnas HAM.

“Kami harus sidang Paripurna, pemeriksaan dilanjutkan di hari Rabu mendatang,” ucapnya.

BACA JUGA:  Komnas HAM Usut Senjata Penembakan Brigadir J Lewat Uji Balistik

Dalam kesempatan yang sama, Komisioner Komnas HAM Choirul Anam juga menegaskan pemeriksaan balistik untuk melihat soal detail senjata pembunuhan.

“Untuk melihat semua terkait penggunaan senjatanya. Misalnya, soal peluru, karakter, dan lain-lain,” ucapnya.

BACA JUGA:  Kasus Kematian Brigadir J Makin Jelas, Komnas HAM Tegas

Seperti diketahui, sebelumnya Anam telah mewacanakan akan memeriksa soal persenjataan tersebut guna mendapatkan detail kasus kematian Brigadir J.

Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *