GenPI.co – Selain persiapan materi dan kesehatan, mental juga merupakan faktor terpenting untuk dimiliki sebelum melangkah jenjang pernikahan.
Oleh karenanya, setiap pasangan yang hendak menikah, maka diwajibkan untuk mengikuti konseling pranikah dari pakar.
Banyak sekali manfaat yang bisa diperoleh. Berikut ini 3 di antaranya seperti dilansir dari laman Mayo Clinic.
1. Menemukan satu tujuan
BACA JUGA: Pastikan Hal Ini Sebelum Menikah Jika Pasangan Sudah Punya Anak
Kamu dan pasangan mungkin memiliki gagasan berbeda tentang segala hal, termasuk terkait membangun pernikahan yang bahagia.
Untuk itu, penting untuk membahasnya sebelum menikah agar kamu dan pasangan memiliki satu visi yang sama. Tentunya, ini berguna dalam mempertahankan nikah hingga maut memisahkan.
2. Meningkatkan gaya komunikasi
BACA JUGA: Pernikahan Lesu? Ini 3 Tips Mendapatkan Perhatian dari Suami
Hal ini memang cukup sulit. Tetapi tujuannya adalah untuk memahami kekuatan dan kelemahan dari gaya komunikasi masing-masing.
Harapannya, itu berguna untuk memberikan pemahaman yang nantinya berpotensi dalam mengatasi segala perdebatan saat keduanya sudah menikah.
3. Menghindari potensi konflik
BACA JUGA: 3 Ujian Pernikahan pada Tahun Pertama, Pasutri Harus Kuat
Melalui konsultasi prapernikahan, kamu akan lebih terbuka tentang sikap dan hal yang mungkin bisa mendapatkan konflik di masa mendatang. Misalnya, kamu tidak suka menabung dan pasangan sebaliknya.
Artikel ini bersumber dari www.genpi.co.