Game  

Kairi & Albert Jadi Dua Jungler Terbaik di MPL ID, Menurut Tazz

Kairi & Albert Jadi Dua Jungler Terbaik di MPL ID, Menurut Tazz

Kairi & Albert Jadi Dua Jungler Terbaik di MPL ID, Menurut Tazz

wargasipil.com – Sang jungler jawara IESF merasa demikian.

Tazz selaku jungler anyar EVOS Legends yang telah meraih titel juara IESF 2022 telah mengakui Kairi dan Alberttt sebagai dua jungler terbaik di MPL Indonesia. Ia mengungkapkan hal tersebut kepada Esports.ID di ruangan interviu media sebagai pengakuan singkatnya jelang el clasico RRQ vs. EVOS Legends di week 2.

“Hm.. gimana ya? gua gak bisa jawab secara detail si. Tapi kalau buat semangat ya gua pasti semangat banget lah lawan dia (Albert). Apalagi bisa dibilang dia di Indonesia paling jago kan. Iya dari luar, Kairi. 2 Top jungler.” Ungkap Tazz.

Sang jungler juga menambahkan bahwa dirinya hanyalah “pengisi slot” saja ketimbang dua pemain jungler jawara tersebut.

Tazz dan EVOS Legends Gagal Dua Kali di El Clasico MPL ID S11

Sayangnya, EVOS Legends benar-benar gagal untuk mengalahkan RRQ pada el clasico regular season di MPL ID S11. Mereka tercatat kalah sebanyak dua kali dengan skor 2-1, berbeda ketika di season lalu ketika sang harimau putih dapat menumbangkan Alberttt cs satu kali di kala Sutsujin sedang naik daun.

Perbedaan mekanik antara Sutsujin dan Tazz memang cukup terlihat sejak MDL dan ketika keduanya dipromosikan ke MPL. Namun, jika dibandingkan dengan Alberttt tentu jauh berbeda berdasarkan pengalaman dan jam terbang kedua jungler andalan EVOS Esports.

Selain memang memiliki mekanik dan pengalaman yang berbeda level dengan Alberttt, Tazz juga tergolong baru dan belum bersaing banyak di kancah internasional. Meski memang benar Tazz dan rekan-rekannya sudah menjuarai IESF, namun Tazz masih perlu mengumpulkan lebih banyak pengalaman dan pembelajar lagi demi dapat satu level dengan Alberttt dan Kairi.

Hijumee Adalah Kunci Menurut Tazz

Terlepas dari kekalahan sang harimau putih di el clasico, pencapaian mereka sejauh ini sejak IESF ternyata juga berkat kehadiran sang midlaner muda, Hijumee, menurut Tazz. Ia mengatakan bahwa Hijumee adalah kunci, sama seperti perannya di EVOS Legends.

“Sebenernya (Hijumee) engga sih. Sebenernya dia orang kunci (bukan kepingan puzzle yang sempurna). Sebenernya.. Gua (kepingan puzzlenya).” Ungkap Tazz.

Seru melihat para lineup IESF bermain di MPL ID S11 ini dengan chemistry yang lebih kuat seperti apa yang dikatakan Branz. Dengan fondasi yang telah solid seperti ini, EVOS Legends berpotensi besar bangkit untuk membayar kegagalan pada season sebelumnya.