Rumah Sakit Sumber Waras: Fasilitas dan Harga Kamar

Rumah Sakit Sumber Waras: Fasilitas dan Harga Kamar

Rumah Sakit Sumber Waras: Fasilitas dan Harga Kamar

Rumah Sakit Sumber Waras didirikan Perkumpulan Sosial “Sin Ming Hui” atau “Tjandra Naja” tepatnya di Grogol, Jakarta Barat.

Peletakan batu pertamanya dilakukan pada 3 Januari 1956 dan selesai pada 1958 berupa Balai Pengobatan sebagai cikal bakal RS Sumber Waras.

Pada 17 Agustus 1962,  Rumah Sakit  Sumber Waras resmi dibuka oleh Yayasan Kesehatan Tjandra Naja. Yayasan Tjandra Naja diubah namanya menjadi Yayasan Kesehatan Sumber Waras yang terpisah dari Perhimpunan Sosial Tjandra Naja pada 12 Mei 1966.

Mulai 1998, rumah sakit ini memiliki Akademi Keperawatan “Sumber Waras” yang juga bernaung dibawah Yayasan Kesehatan Sumber Waras.

Mari cari tahu informasi mengenai fasilitas dan harga kamar rawat inap di Rumah Sakit Sumber Waras selengkapnya di sini. 

Profil RS Sumber Waras

Rumah Sakit Sumber Waras merupakan rumah sakit tipe B yang beroperasi pada hari Senin sampai Minggu selama 24 jam. 

Rumah Sakit Sumber Waras juga dipercaya sebagai rumah sakit rujukan, seperti Badan Pelaksana Jaminan Kesehatan (BPJS) bagi Pasien Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), dan sebagai rujukan dari Dokter Layanan Primer.

Visi Rumah Sakit Sumber Waras

Menjadikan Rumah Sakit Sumber Waras sebagai Rumah Sakit Rujukan yang berstandar Nasional serta sebagai Lahan Pendidikan dan Penelitian Ilmu Kesehatan

Misi Rumah Sakit Sumber Waras

  • Memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu dengan sarana dan prasarana yang baik, terjangkau oleh semua lapisan masyarakat
  • Menyelenggarakan Pendidikan bekerja sama dengan institusi Pendidikan Kedokteran dan Kesehatan lainnya.
  • Melaksanakan penelitian di bidang kesehatan sejalan dengan perkembangan penyakit dan kebutuhan masyarakat
  • Menyediakan Sumber Daya Manusia yang profesional baik kualitas maupun kuantitas
  • Menciptakan suasana kerja yang serasi sesama karyawan sehingga memiliki rasa kebersamaan, rasa disiplin dan tanggung jawab yang tinggi

Jam kunjungan pasien rawat inap

Bagi kamu yang ingin menjenguk pasien di Rumah Sakit Sumber Waras, Grogol, Jakarta Barat, berikut ini jam besuk yang harus diikuti:

  • Siang: pukul 11.00 – 13.00 WIB
  • Sore: pukul 17.00 – 19.00 WIB

Kontak dan alamat RS Sumber Waras

Berikut informasi kontak Rumah Sakit Sumber Waras di Jakarta dan Cirebon yang terletak di daerah Ciwaringin.

1. Rumah Sakit Sumber Waras Jakarta

  • Alamat: Jl. Kyai Tapa No.1 Grogol, Jakarta Barat 11440,
  • Nomor telepon: (021) 5682011 
  • Fax: (021) 5673122
  • Email: [email protected]

2. Rumah Sakit Sumber Waras Cirebon

  • Alamat: RS Sumber Waras Cirebon, Jl. Urip Sumoharjo No.5, Ciwaringin, Kec. Ciwaringin, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat 45167
  • Nomor telepon: (0231) 341079
  • Email: [email protected]

Fasilitas dan layanan medis Rumah Sakit Sumber Waras

Rumah Sakit Sumber Waras memiliki berbagai fasilitas dan layanan medis yang lengkap mulai dari layanan gawat darurat, rawat inap, laboratorium, hingga peralatan dan fasilitas yang canggih dan modern.

Berikut ini sejumlah layanan dan fasilitas yang tersedia di Rumah Sakit Sumber Waras: 

1. Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Sumber Waras

Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Sumber Waras melayani 24 jam sehari, diutamakan bagi pasien gawat darurat. Bagi pasien yang memerlukan perawatan atau tindakan definitif akan dirujuk ke ruang perawatan sesuai penyakit yang dideritanya. 

IGD bekerja sama dengan bagian Radiologi, Laboratorium, Farmasi, Bank darah, ICU, ICCU dan ruang inap. Tersedia ruangan trauma, Resusitasi, dan Observasi untuk perawatan sementara pasien yang memerlukan observasi, paling lama 24 jam.

Selain itu, tersedia juga Ambulan Gawat Darurat Rumah Sakit untuk rujukan pasien dari dan keluar RS Sumber Waras.

2. Layanan rawat jalan

Fasilitas rawat jalan Rumah Sakit Sumber Waras menyediakan layanan Klinik Spesialis yang cukup lengkap, yaitu:

  • Poliklinik Umum.
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Dalam.
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Anak dan Tumbuh Kembang
  • Bedah
  • Kebidanan & Penyakit Kandungan
  • Kardiologi
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Mata
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Gigi dan Mulut
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Kulit dan Kelamin
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Saraf
  • Poliklinik Spesialis Penyakit Paru-Paru
  • Gizi Klinik
  • Poliklinik Spesialis THT
  • Hemodialisis
  • Poliklinik Spesialis Psikologi Anak

3. Layanan rawat inap

Rawat inap Rumah Sakit Sumber Waras saat ini memiliki kapasitas  205 tempat tidur, yang terdiri atas:

  • Kamar VVIP 
  • VIP  
  • Kelas 1  
  • Kelas 2  
  • Kelas 3 
  • ICU  
  • ICCU 
  • NICU 
  • PICU 
  • Perinatologi  
  • Isolasi  
  • ODC  

4. Pelayanan Medis dan Laboratorium

RS Sumber Waras juga menyediakan layanan medis dan laboratorium. Adapun sejumlah layanan yang diberikan diantaranya: 

  • Paru
  • Saraf
  • USG
  • Ruang Kateterisasi Jantung
  • Ruang Computer Radiologi
  • Unit Haemodialisa
  • Laboratorium Klinik
  • Ruang ICU
  • Kamar Operasi RS Sumber Waras
  • Kamar perawatan kelas 1
  • Laser Terapi di Unit Rehabilitasi Medik 2 RS Sumber Waras
  • Pemeriksaan Uji Pendengaran di Poli THT
  • Uji Audiometri 
  • Unit Endoskopi
  • Unit Farmasi
  • Unit Manajemen Nyeri
  • Poli Rehabilitasi Medik

Harga kamar Rumah Sakit Sumber Waras

Ada enam tipe kamar yang disediakan RS Sumber Waras yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Berikut ini harga kamar RS Sumber Waras.

  • Kelas III: Rp 175.000
  • Kelas II: Rp 400.000
  • Isolasi: Rp 600.000
  • Kelas I: Rp 600.000
  • VIP: Rp 1.250.000
  • VVIP: Rp 2.250.000
  • Ruang Perawatan Kelas 1 Kebidanan Dan Kandungan: Rp600.000  

Pentingnya memiliki asuransi kesehatan dan asuransi rekanan RS Sumber Waras

Memiliki asuransi kesehatan akan sangat membantu dalam mengatur cashflow keuanganmu. Pasalnya, penyakit kadang datang tiba-tiba tanpa bisa diprediksi sehingga kamu perlu bersiap agar tidak kebingungan saat harus membayar biaya berobat.

Ada dua produk asuransi kesehatan dengan manfaat pertanggungan yang berbeda. Kamu bisa pilih sesuai kebutuhan.

Pertama, asuransi kesehatan rawat inap (in-patient) yang menanggung biaya perawatan ketika pemegang polis dirawat inap di rumah sakit.

Kedua, asuransi rawat jalan (outpatient) yang akan menanggung biaya perawatan medis rawat jalan. Misalnya, diagnosis, rehabilitasi, perawatan gigi, dan pengobatan di dokter umum.

Namun apa pun kebutuhanmu, utamakan untuk memilih produk asuransi yang dilengkapi dengan sistem klaim cashless. Dengan begitu, rumah sakit atau klinik bisa memproses pengajuan klaimmu secara instan. Kamu juga cuma perlu memberikan kartu asuransimu saja dan tanpa keluar uang.

Dalam laman resminya, RS Sumber Waras mencantumkan beberapa perusahaan asuransi yang sudah menjadi rekanan resminya.

Daftar perusahaan asuransi berikut ini bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan pelayanan medis di sana.

1. Asuransi MAG 

Asuransi MAG menyediakan produk asuransi kesehatan yang bisa digunakan di Rumah Sakit Sumber Waras. Salah satu produk asuransi MAG yaitu Magna Sehat menjamin perawatan rawat inap, mulai dari biaya pembedahan, kamar, kunjungan dokter, hingga pemakaian ambulans

  • Berikut ini manfaat pertanggungannya: 
  • Menjamin perawatan rawat inap, mulai dari biaya pembedahan, kamar, kunjungan dokter, hingga pemakaian ambulans.
  • Menjamin perawatan rawat jalan , mulai dari konsultasi dokter dan biaya berobat sebesar Rp6 juta.
  • Pemberian santunan meninggal dunia Rp750 ribu per hari.

2. Asuransi Sinar Mas

Produk Asuransi Sinar Mas memberikan jaminan biaya kesehatan di rumah sakit akibat kecelakaan atau sakit. 

Adapun manfaat pertanggungannya yaitu: 

  • Cashless di RS provider ASM.
  • Tanpa pemeriksaan kesehatan (MCU).
  • Jaminan evakuasi medis darurat di seluruh dunia.
  • Menjamin transplantasi organ tubuh dengan limit tersendiri.
  • Jaminan rawat jalan dan rawat gigi darurat akibat kecelakaan.
  • Menjamin rawat jalan sebelum dan sesudah perawatan inap di rumah sakit.

3. Asuransi Avrist

Asuransi Avrist merupakan perusahaan asuransi yang sudah berpengalaman lebih dari 40 tahun.

Avrist memiliki empat produk layanan utama, yakni Asuransi Individu, Asuransi Perusahaan, Asuransi Pensiun Employer, dan Asuransi Pensiun Employee.

4. Lippo Insurance

Lippo Insurance adalah perusahaan asuransi unggulan milik jaringan bisnis Lippo Group. Berdiri sejak 1963 dengan nama awalnya PT Asuransi Brawidjaja.

Kategori asuransi Lippo Insurance terbilang cukup beragam, yakni:

  • Medicare untuk menjamin kesehatan karyawan perusahaan.
  • Prima, Health Plus Family, Health Plus Micro untuk karyawan perusahaan mikro.
  • MyHealth Duo untuk solusi rawat inap dan rawat jalan.
  • Health Plus Business. 

5. Asuransi Cigna

Asuransi Cigna merupakan perusahaan asuransi rekanan Rumah Sakit Puri Cinere yang berada di bawah naungan Cigna Corporation, sebuah perusahaan layanan kesehatan global.

Perusahaan yang bergerak di bidang kesehatan ini merupakan salah satu yang terbesar di Amerika Serikat. 

Yang menarik, Asuransi Cigna menawarkan hingga 10 polis asuransi kesehatan dengan manfaat yang bervariasi sesuai kebutuhan.

6. Asuransi Manulife

Asuransi Manulife sudah melayani lebih dari 2,5 juta nasabah di Indonesia, Produknya meliputi asuransi jiwa, asuransi kecelakaan dan kesehatan, layanan investasi dan dana pensiun.

Keunggulan asuransi kesehatan Manulife  di antaranya adalah limit tambahan untuk penyakit kritis dan biaya kamar yang mencakup rumah sakit di luar negeri, kecuali Amerika Serikat.

7. Asuransi Prudential

Pilihan polis Asuransi Prudential beragam dengan premi terjangkau. Polis asuransi kesehatan Prudential sebagai berikut.

  • PRUprime Healthcare  adalah produk asuransi kesehatan Prudential yang bersifat premium. Pembayaran manfaat asuransi yang disajikan sesuai dengan tagihan rumah sakit, dan pastinya asuransi sifatnya no claim bonus serta punya manfaat tahunan hingga Rp35 miliar.
  • PRUMed Cover memberikan manfaat berupa tunjangan harian rawat inap, ICU, hingga operasi bedah. Bisa juga digunakan di rumah sakit luar negeri. Maksimal pertanggungan biaya pembedahan adalah Rp15 juta.
  • PRUhospital & Surgical Cover Plus Prudential adalah asuransi kesehatan Prudential yang memberikan tambahan biaya rawat inap, ICU, hingga pembedahan. Manfaat rawat inap yang bisa didapat nasabah mencapai Rp3 juta per hari, sementara itu batas santunan tahunan maksimal mencapai Rp1,2 miliar. Di asuransi ini, kamu juga bisa dapat manfaat biaya fisioterapi. 

8. Asuransi Allianz

Asuransi Allianz adalah salah satu produk populer dari brand ini. Produk ini menawarkan perlindungan kesehatan di seluruh dunia dengan uang pertanggungan tinggi.

Salah satu produk asuransi kesehatan Allianz adalah SmartMed Premier. Polis ini memberikan beragam manfaat pertanggungan seperti:

  • Manfaat dasar rawat inap dan manfaat tambahan persalinan, rawat jalan, rawat gigi dengan fasilitas cashless.
  • Manfaat spesial kemoterapi, hemodialisis, HIV/AIDS.
  • Bonus diskon 20 persen jika tidak ada klaim.

9. Asuransi AXA

Asuransi kesehatan AXA menawarkan pilihan yang bervariasi untuk kebutuhan perorangan maupun perusahaan. Adapun ragam pilihan produk kesehatan asuransi AXA dibedakan berdasarkan personal dan bisnis, dengan rincian sebagai berikut.

Produk Asuransi Personal

  • Maestro Optima Care
  • AXA Cancer and Save
  • International Exclusive
  • ProMedicare AB
  • ProMedicare CDE
  • Smartcare Executive
  • AXA Hospital Plus Life
  • AXA Heart & Save
  • Maestro Protection Care  

Produk Asuransi Bisnis

  • AXA Medicare Group Health
  • Group International Exclusive
  • SmartCare Executive Group

10. Asuransi AIA

Asuransi kesehatan AIA adalah salah satu produk asuransi yang menjamin biaya perawatan di rumah sakit dari PT AIA Financial Indonesia (AIA Indonesia). Asuransi kesehatan merupakan salah satu produk andalan AIA Indonesia, anak perusahaan AIA Group asal Hong Kong yang bergerak dalam sektor finansial.

PT AIA Financial Indonesia (AIA Indonesia) tidak hanya menawarkan proteksi kesehatan, tersedia asuransi jiwa serta asuransi jiwa plus investasi (unit link).

11. Asuransi Generali

Asuransi Generali  yang menawarkan berbagai polis dengan plan yang disesuaikan kebutuhan nasabah. Mulai dari asuransi kesehatan untuk personal dan individu. Produk asuransi kesehatan Generali menawarkan sejumlah manfaat, seperti: 

  • Pertanggungan biaya rawat inap per malam.
  • Pertanggungan biaya perawatan intensif.
  • Pertanggungan biaya operasi.
  • Pertanggungan biaya kunjungan dokter.
  • Pertanggungan rawat jalan darurat.
  • Pertanggungan biaya perawat pribadi.
  • Pertanggungan biaya jasa ambulans.
  • Pertanggungan biaya perawatan sesudah dan sebelum kematian
  • Santunan kematian.

Pertanyaan seputar Rumah Sakit Sumber Waras

Artikel ini bersumber dari lifepal.co.id.