Senin, 01 Agustus 2022 – 21:55 WIB
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi saat menemui Menteri LHK Siti Nurbaya di Jakarta, Senin (1/8). Foto: Dinas Kominfo Sumut
sumut.jpnn.com, JAKARTA – Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi menyampaikan sejumlah permasalahan hutan di Sumut kepada Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya.
Permalasahan itu disampaikan Edy saat bertemu dengan Siti Nurbaya di Gedung Manggala Wanabakti Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia, Jakarta, Senin (1/8).
Dalam pertemuan itu, Edy Rahmayadi turut menyampaikan sejumlah permalasahan perhutanan di Sumut. Mulai dari perizinan hingga penggunaan kawasan hutan Taman Hutan Raya Bukit Barisan untuk pembangunan jalan alternatif Medan- Berastagi.
Pertama, mantan Pangkostrad itu menyampaikan permohonan kepada LHK untuk mendukung percepatan pelaksanaan Tanah Objek Reforma Agraria (TORA) di Sumut.
“Hingga saat ini, baru 14 kabupaten yang sudah memperoleh persetujuan,” sebut Edy.
Mengenai perhutanan sosial, mantan Ketua Umum PSSI itu meminta KLHK mempercepat proses perizinan perhutanan sosial yang berasal dari areal yang telah memiliki Naskah Kerja Sama Kemitraan antara Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) dan Kelompok Tani Hutan yang masih banyak di Sumut.
Hal itu, kata Gubsu Edy, sejalan dengan program Pemprov Sumut yang berkolaborasi dengan sektor perkebunan dan pariwisata.
Tak hanya itu, Edy Rahmayadi juga meminta dukungan dari KLHK untuk bersinergi dalam menjaga kawasan hutan di Sumut, khususnya jalan di sekitar kawasan hutan Kabupaten Pakpak Bharat hingga ke perbatasan Provinsi Aceh.
Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menemui Menteri LHK Siti Nurbaya di Gedung Manggala Wanabakti KLHK Jakarta. Sejumlah persoalan dibeberkan mantan Pangkostrad itu
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumut di Google News
BERITA TERKAIT
- Warga Harus Tahu, Kasus Covid-19 di Sumut Bertambah, Sebegini Jumlahnya
- Edy Rahmayadi ke Jakarta Minta Kejelasan Soal Jalan Alternatif Medan-Berastagi, Alhamdulillah Ada Kabar Baik
- Bejat, IS Menyelinap Masuk ke Kamar Anak Kandungnya Malam-malam, Sudah Berkali-kali
- Dua Pria Ini Nekat Bongkar Rumah Polisi, 2 Motor Dibawa Kabur, Lihat Tangannya Diborgol
- Lihat Saat Dua Nelayan Ini Digiring Polisi Bersama Kapal Kayu, Barang Buktinya 25 Kg
- Tabrakan Beruntun di Jalan Medan-Tebing Tinggi, Seorang PNS Tewas, Lihat Benda di Motornya
Artikel ini bersumber dari sumut.jpnn.com.