Game  

Puppey Beberkan Alasan Kenapa Tim Dota 2 Eropa Selalu Mendominasi Kompetitif

Puppey Beberkan Alasan Kenapa Tim Dota 2 Eropa Selalu Mendominasi Kompetitif

Puppey Beberkan Alasan Kenapa Tim Dota 2 Eropa Selalu Mendominasi Kompetitif

wargasipil.com – Pemain veteran dan kapten Team Secret Clement “Puppey” Ivanov, membeberkan alasan mengapa tim Dota 2 Eropa selalu mendominasi kompetitif saat ini.

Seperti yang kita tahu, setidaknya dalam kurung waktu 2 tahun terakhir tim Dota 2 yang berasal dari Eropa selalu terlihat mendominasi bahkan menjuarai turnamen Valve.

Terakhir kali turnamen tier 1 yang dijuarai oleh luar tim Eropa yaitu pada saat WePlay Animajor 2021, yang dimenangkan oleh perwakilan Tiongkok PSG.LGD.

Lantas apa yang membuat tim Dota 2 Eropa begitu sangat kuat? Berikut jawaban dari Puppey.

Banyak Pemain Dota 2 Berbakat di Eropa, dari Junior Sampai Veteran!

Pada live stream mantan rekan satu timnya YapzOr, Puppey hadir dalam acara watch party Berlin Major.

Dalam pertengahan siaran langsung tersebut, ia memberikan opini mengenai banyaknya talent pemain muda yang berbakat di wilayah Eropa.

Hal tersebut pun membuat tim-tim Dota 2 Eropa semakin berkembang daripada region lain.

“Saya pikir Dota Eropa sudah terlalu keras. Tahun lalu saja sudah gila, dan tahun ini masih sama. Ini semakin memburuk karena saya tidak merasakan para pemain seperti dulu.

Tahun lalu Depressed Kid (Kiyotaka 9Pandas) itu bukan siapa-siapa. Dia bermain sebagai Shadow Fiend di mid lane dan hanya berlari dan bersenang-senang.

Dan sekarang telah menjadi Kiyotaka dan berkembang. Ini seperti karakter anime,” ucap Puppey.

Selain pemain muda, Puppey juga tidak lupa menyebutkan pemain veteran seperti miCKe dan Nisha yang masih kuat dan terus berkembang.

“Sekarang ada banyak pemain muda seperti itu yang sekarang berada di masa jayanya. Ada terlalu banyak pemain kuat yang bagus dan mampu bermain di Eropa.

Tapi ada juga banyak pemain veteran seperti miCKe dan Nisha yang masih kuat,” jelas Puppey.

Gimana sobat RevivaL, jika kita bandingkan dengan regenerasi wilayah SEA, pemain Eropa memang sangat unggul.

Apalagi buktinya, perwakilan yang menembus babak playoff di Berlin Major kemarin diisi oleh banyak perwakilan Eropa.

Ikuti linimasa RevivaLTV di YouTube, Instagram, Facebook dan Revivalpedia untuk mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar esports.

Tags

Share this Article