WargaSipil.com – Ubud merupakan salah satu kota di Pulau Bali yang terkenal dengan pusat tarian dan kerajinan. Selain itu, Ubud juga dikelilingi oleh hutan hujan yang luas. Salah satu aktivitas yang sedang populer di Ubud adalah glamping. Beberapa tempat glamping di Ubud juga terkenal di kalangan para wisatawan karena pemandangannya yang dapat memanjakan mata, segar serta dapat mempelajari budaya-budaya yang ada di sana. Berikut 5 rekomendasi glamping di ubud yang wajib untuk didatangi .
1. Ubud Tropical
Bagi para pengunjung yang ingin glamping di Ubud dengan kamar dikelilingi pepohonan dan memiliki udara sejuk, maka wajib banget untuk mencoba menginap di Glamping Ubud tropical. Glamping Ubud tropical menyediakan beberapa jenis kamar. Selain itu, glamping di ubud tropical cocok bagi pengunjung yang ingin merasakan menginap di glamping dengan keluarga.
Ubud Tropical ini juga menyediakan berbagai fasilitas yang dapat dinikmati oleh para pengunjung seperti parkir gratis, kolam renang yang luas, pemandian terbuka, dan wifi di semua kamar. Selain menginap, para pengunjung juga dapat melakukan berbagai macam kegiatan seperti kelas memasak, tur sepeda, tur jalan kaki, dan hiking.
Ubud tropical salah satu glamping di ubud yang dekat dengan tempat wisata. Bagi para pengunjung yang ingin berwisata tidak jauh dengan penginapan dapat mengunjungi beberapa tempat. Seperti istana Ubud, museum puri lukisan, museum kesenian neka, monkey forest ubud, museum arma, dan masih banyak lagi.
Lokasi : Jl. Raya Andong Petulu, Ubud, Gianyar, Petulu, Kecamatan Ubud, Denpasar, Bali.
Jam operasional :
Hari | Jam |
Check in | 14.00 – 00.00 WITA |
Check out | 11.00 – 12.00 WITA |
Harga Penginapan:
Jenis Kamar | Harga |
Kamar double | Rp 200.001 / malam |
Tenda 1 kamar tidur | Rp 450.001 / malam |
Tenda 1 kamar standard dengan pemandangan taman | Rp 537.300 / malam |
Tenda 4 kamar standard | Rp 447.749 / malam |
Tenda 4 kamar standard | Rp 450.000 / malam |
Tenda 4 kamar standard | Rp 567.000 / malam |
2. Sandat Glamping Tents
Merasakan sensasi menginap di Bali terutama glamping di Ubud yang berdekatan langsung dengan hutan dapat berkunjung ke Sandat Glamping Tents. Banyak fasilitas yang ditawarkan oleh Sandat glamping tents ini seperti airport transfer, wifi di semua ruangan, parkir, kolam renang di luar, sepeda, dan shuttle service.
Selain menginap, salah satu glamping di Ubud ini menyediakan berbagai aktivitas di area penginapan seperti yoga, menikmati massage, menikmati spa, dan kursus golf. Sehingga para pengunjung tidak hanya menginap namun juga bisa melakukan kegiatan yang dapat membantu menyegarkan tubuh. Bagi para pengunjung yang ingin berwisata, anda dapat mengunjungi beberapa tempat wisata seperti pantai, kebun binatang, dan museum yang ada di dekat sekitar penginapan.
Lokasi : Jalan Subak Salà, Banjar Salà – Pejeng Kawan, 80571 Ubud, Indonesia
Jam operasional :
Hari | Jam |
Senin – Minggu | 08.00 – 18.00 WITA |
Check in | 14.00 WITA |
Check out | 12.00 WITA |
Harga Penginapan:
Jenis Kamar | Harga |
Lumbung Barong | Rp 3.447.000 / malam |
Lumbung | Rp 3.830.000 / malam |
Tents | Rp 4.108.500 / malam |
Suite Tents | Rp 5.065.000 / malam |
3. Sang Giri Mountain Glamping
Menikmati pemandangan dari atas memberikan sensasi yang berbeda daripada menikmati pemandangan seperti biasanya. Sensasi tersebut dapat dirasakan dengan menginap di salah satu glamping di Ubud Bali yaitu Sang giri Mountain Bali. Sang Giri Mountain Bali menyediakan fasilitas yang memadai yang dapat dinikmati oleh para pengunjung seperti kolam renang, wifi, ac, restoran, wifi publik dan parkir gratis.
Sang Giri Mountain Bali merupakan salah satu glamping di Ubud Bali yang menyediakan beberapa kegiatan atau servis seperti pijat, tur sepeda, tur jalan kaki, sauna, hiking, pemandian terbuka, dan masih banyak lagi kegiatan yang dapat dilakukan. Selain kegiatan di dalam penginapan, para pengunjung juga dapat berwisata di beberapa tempat wisata yang tidak jauh dari penginapan seperti pergi ke hutan lindung, temple ground, padang rumput, Bali Butterfly park, dan masih banyak tempat wisata lainnya yang dapat dikunjungi.
Lokasi : Jalan Sang Giri Hills, Jatiluwih Kangin – Pura Luhur, Jatiluwih, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan, Bali.
Jam operasional :
Hari | Jam |
Senin – Minggu | 08.00 – 21.00 WITA |
Check in | 14.00 – 19.00 WITA |
Check out | 12.00 WITA |
Harga Penginapan:
Jenis Kamar | Harga |
Tenda 1 kamar deluxe | Rp 855.882 / malam |
4. Kanva Glamping Ubud Bali
Salah satu Glamping di Ubud Bali yang berada di kaki gunung dan tersembunyi ini menyajikan pemandangan hutan yang masih lebat dan hijau. View ini dapat menyegarkan mata dan dapat memberikan energi positif kepada para pengunjung yang menginap.
Kanva Glamping ubud Bali ini menyediakan 10 kamar yang dapat disewa oleh para pengunjung. Kamar di sini terbagi menjadi 2 yaitu kamar dengan kolam renang dan kamar dengan jacuzzi. Kamar dengan fasilitas kolam renang memiliki ukuran yang lebih besar dibandingkan dengan kamar yang menggunakan jacuzzi.
Selain itu, Kanva glamping di ubud ini menyediakan beberapa fasilitas umum seperti tempat yoga, tempat gym, spa dan tempat untuk ritual. Hal yang paling unik dari kanva glamping ubud ini adalah mereka tidak menyediakan wifi atau internet sehingga dapat menambah ketenangan para pengunjung.
Lokasi : Jalan Raya Cebok, kedisan Tegallalang, Kedisan, Kecamatan Ubud, Bali.
Harga Penginapan:
Jenis Kamar | Harga |
Kamar Double dengan Pemandangan Hutan | Rp 7.000.000 / malam |
Tenda 1 Suite dengan Pemandangan Hutan | Rp 10.000.000 / malam |
5. Capella Ubud Bali
Menikmati glamping di Ubud yang telah mendapatkan gelar nomor 1 sebagai resort terbaik di Asia adalah Capella Ubud Bali. Capella Ubud Bali menyajikan pemandangan sawah dan pepohonan yang hijau sehingga dapat menyegarkan mata dan cocok digunakan sebagai tempat healing.
Capella Ubud Bali memberikan kesan antik karena bangunannya yang memberikan desain Bali yang pasti tetap dengan tema modern. Di sini para pengunjung juga dapat menikmati beberapa makanan mulai dari makanan lokal hingga internasional. Capella Ubud Bali juga menawarkan beberapa fasilitas terbaik untuk para pengunjung seperti kolam renang, wifi gratis, spa/pusat kesehatan, kamar keluarga, parkir, akomodasi bandara, dan bar.
Capella Ubud Bali juga menawarkan beberapa kegiatan seperti bersepeda, kelas memasak, menyelam, hiking, dan masih banyak kegiatan lainnya. Selain itu Capella Ubud Bali ini juga dekat dengan beberapa tempat wisata sehingga para pengunjung dapat menikmati liburannya dengan lengkap.
Lokasi : Jalan Raya Dalem, Banjar Triwangsa,Desa Keliki, Kecamatan Tegallalang,Ubud, Gianyar
Jam operasional :
Hari | Jam |
Check in | 15.00 – 00.00 WITA |
Check out | 10.00 – 12.00 WITA |
Harga Penginapan:
Jenis Kamar | Harga |
Terrace tents | Rp 22.226..978 / malam |
River tents | Rp 26.466.653 / malam |
Keliki valley tent | Rp 37.677.463 / malam |
The lodge | Rp 54.475.050 / malam |
Editor : Dhimas Ginanjar
—————————————————-
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website www.jawapos.com. Situs Wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs Wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”