WargaSipil.com – Ayah angkat Rizky Billar, Izhar Wilendra meminta publik tidak menelan begitu saja informasi yang beredar terkait kasus dugaan KDRT yang dilaporkan Lesti Kejora. Pedangdut tersebut sebelumnya melaporkan sang suami pada 28 September 2022 ke Polres Metro Jakarta Selatan atas tuduhan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Karena hingga sekarang informasinya masih satu pihak saja, Izhar pun meminta publik bersabar karena baru pada Kamis (13/10) pekan depan, Rizky Billar akan memberikan keterangan kepada penyidik.
“Kalau tidak tahu keasliannya, tidak tahu kebenarannya, jangan berkomentar. Biar tidak salah,” kata Izhar kepada wartawan, Sabtu (8/10).
Terkait kasus KDRT, ia menyatakan percaya sepenuhnya kepada penyidik akan menangani kasus ini secara profesional dan akan mendudukkan permasalahan sesuai dengan fakta yang sebenarnya.
“Masalah kebenaran isi laporan saya tidak ikut campur, saya serahkan ke pihak kepolisian untuk mengungkapkan kebenarannya. Ada BAP yang melapor, ada BAP pihak terlapor. Mudah-mudahan nanti pihak kepolisian bisa mengungkap kebenarannya. Saya percaya ke pihak kepolisian akan menangani kasus ini dengan sejujur- jujurnya,” paparnya.
Ayah angkat Rizky Billar menegaskan tidak akan ikut campur ke dalam kasus KDRT. Namun berkaitan dengan komentar-komentar tak sedap yang beredar di media sosial, dia akan pasang badan jika sudah menyangkut nama baik keluarga.
Dia juga meminta netizen untuk tidak memprovokasi rumah tangga Billar- Lesti ke arah yang negatif. “Netizen yang bilang harus cerai, itu hak prerogatif Lesti dan Billar. Biasanya yang mendoakan cerai itu setan. Mudah-mudahan jangan kita yang jadi setannya,” katanya.
Lebih lanjut ayah angkat Rizky Billar menyatakan bahwa dirinya sangat sayang kepada Billar dan juga Lesti. “Apapun yang mereka putuskan itu pasti yang terbaik buat mereka berdua,” katanya.
“Allah telah membuka mata Billar lebar- lebar siapa kawan siapa lawan. Siapa yg berpura-pura baik, siapa yang meninggalkan,” katanya.
—————————————————-
”Artikel ini bersumber sekaligus hak milik dari website www.jawapos.com. Situs Wargasipil.com adalah media online yang mengumpulkan informasi dari berbagai sumber terpercaya dan menyajikannya dalam satu portal berita online (website aggregator berita). Seluruh informasi yang ditampilkan adalah tanggung jawab penulis (sumber), situs Wargasipil.com tidak mengubah sedikitpun informasi dari sumber.”