Begini Cara Pasukan Khusus Jusuf Kalla Menangkan Anies Baswedan

Begini Cara Pasukan Khusus Jusuf Kalla Menangkan Anies Baswedan

2 menit

Mendekati pesta demokrasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, banyak tokoh yang sudah mempersiapkan langkahnya dalam maju ke kontestasi. Seperti Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, ia telah didukung tokoh berpengaruh, Jusuf Kalla untuk menangkan Pilpres 2024. Bahkan, terdapat taktik pasukan khusus Jusuf Kalla yang sudah membuat skenario sebelum tempur ke medan perang.

Ya, Jusuf Kalla disebut mempunyai pasukan khusus untuk memenangkan Anies Baswedan di Pilpres 2024.

Melansir dari djawanews.com, Pakar Kebijakan Publik, Achmad Nur Hidayat mengatakan bahwa hal ini bertujuan untuk merespons dinamika pertarungan pemilihan presiden (Pilpres) yang tampak sengit dan alot.

Tentunya, aksi pasukan khusus Jusuf Kalla ini menarik ditunggu kejutannya untuk bergerak memenangkan Anies.

Menurut Nur Hidayat, Jusuf Kalla diyakini akan mengerahkan banyak pihak untuk berjuang mati-matian untuk memenangkan Anies Baswedan menjadi Capres mendatang.

Jusuf Kalla Adalah Pelindung Anies Baswedan

Begini Cara Pasukan Khusus Jusuf Kalla Menangkan Anies Baswedan

sumber: beritabeta.com

Menurut Achmad Nur Hidayat, kecenderungan itu bisa dibaca ketika pada Juni lalu, JK bertemu SBY dan Surya Paloh dalam sebuah kesempatan.

Ia mengatakan, dengan campur tangan JK pada isu pencapresan ini, dinamika politik yang terjadi pada 2024 akan semakin seru.

“Karena JK merupakan politisi kawakan yang memiliki track record politik bagus. Tentu fenomena ini patut diperhitungkan. JK ini 2 kali menjadi wakil presiden di 2 presiden yang berbeda, ini adalah prestasi yang tak bisa dianggap enteng,” jelas pria yang akrab disapa ANH itu.

Achmad meyakini, JK akan memiliki strategi dan manuver politik yang tak terduga dalam upaya menggolkan pencalonan Anies sebagai Capres.

Membentuk Tim Khusus

jusuf kalla

Nantinya, tambah Achmad, JK akan melakukan lobi khusus ke sejumlah pihak untuk memuluskan hal tersebut.

“Termasuk dalam hal ini membentuk tim khusus yang memiliki tugas dan tanggung jawab dalam memuluskan jalan Anies Baswedan baik sebagai Capres sampai akhirnya terpilih sebagai Presiden,” pungkasnya.

Menurut pengamatan Nur Hidayat, JK memang selama ini dikenal sangat dekat dengan Anies, bahkan jauh sebelum Anies menduduki posisi Gubernur DKI Jakarta.

“Apalagi ketika Anies Baswedan maju di pemilihan gubernur DKI Jakarta, di mana JK secara gamblang menyatakan bahwa dialah orang yang menghubungi langsung Pak Prabowo dan Ketua PKS kala itu untuk mendukung Anies bertarung pada Pilgub DKI Jakarta,” tutup Nur Hidayat.

***

Semoga bermanfaat, Property People.

Simak informasi menarik lainnya di Berita 99.co Indonesia.

Kunjungi 99.co/id dan rumah123.com untuk menemukan hunian impianmu dari sekarang.

Dapatkan kemudahan untuk memenuhi kebutuhan properti, karena kami selalu #AdaBuatKamu.

Kunjungi dari sekarang dan temukan hunian favoritmu, salah satunya Nuansa Alam Setiabudi Clove!

Artikel ini bersumber dari www.99.co.